Informasi Workshop Penulisan PUSMAJA. |
“Jikalau kamu bukan anak seorang Raja dan engkau bukan anak Ulama Besar, maka menulislah” (Imam Al- Ghazali)
Kata-kata dari Imam Al- Ghazali tersebut di atas sangatlah inspiratif. Ini memberikan gambaran bagaimana pentingnya menulis. Banyak tokoh-tokoh besar di kenal oleh dunia akan karya-karyanya maupun pemikirannya melalui tulisan. Apa jadinya jika pemikiran mereka tersebut tidak pernah ditulis? Mungkin kehidupan sekarang tidak pernah seperti ini. Telah banyak bukti bagaimana tulisan-tulisan mampu menjadi sarana untuk menggugah maupun mengubah sejarah dunia. Terutama di era sekarang ini, tulisan telah menjadi sarana untuk mentransformasikan pemikiran seseorang kepada masyarakat luas.
Dalam konteks keindonesiaan, para founding father kita menjadikan tulisan sebagai media perlawanan terhadap penjajah di Ibu pertiwi, bahkan karena tulisanlah, pemikiran-pemikiran mereka masih terus hidup dan bertahan hingga saat ini. Seorang Kartini misalnya, tanpa menulis Kartini tidak akan pernah menjadi apa-apa dan akan terlupakan oleh sejarah. Melalui surat yang sangat fenomenal “Habis Gelap Terbitlah Terang” inilah pemikiran-pemikiran kartini tentang emansipasi perempuan bisa dikenal oleh dunia. Ini menjadi bukti bahwa menulis memiliki peran sangat strategis dalam upaya menyampaikan sesuatu yang khas dan langsung mengena pada objek sasaran.
Berlandaskan pemikiran diatas, kami dari Pusat Studi Mahasiswa Pascasarjana (PUSMAJA) Mbojo-Yogyakarta tergerak hatinya untuk mencoba memberi warna budaya baru dalam kancah ke-Mbojo-an yang mana pada umumnya Mbojo dikenal dengan budaya tutur untuk mempertahankan kisah, mitos dan realita hidup masa lampau. Hal yang demikian dikemas dalam bentuk Workshop Penulisan dengan mengangkat tema “Pelembagaan Budaya Menulis: Upaya Mempercepat Pembangunan Dana Mbojo”. Sejalan juga dengan Visi PUSMAJA Mbojo-Yogyakarta sebagai wadah bersama untuk mengelola kapasitas sumber daya manusia yang cerdas, profesional, kontributif, demokrasi dan religius.
Nama Kegiatan
Nama kegiatan ini adalah Workshop Menulis Pusat Studi Mahasiswa Pascasarjana (PUSMAJA) Mbojo – Yogyakarta.
Tema Kegiatan
Tema kegiatan ini adalah “Pelembagaan Budaya Menulis, Upaya Mempercepat Pembangunan Dana Mbojo”.
Tujuan dan Target Kegiatan
1. Tujuan :
- Menumbuhkan budaya menulis mahasiswa
- Mempercepat pembangunan dana mbojo dengan budaya menulis.
2. Target Jangka Pendek : Penulisan Esai dan Artikel
3. Target Jangka Panjang : Penulisan Buku
Sasaran Kegiatan
Saran kegiatan ini adalah Mahasiswa Pascasarjana (S-3 & S-2) dan Sarjana (S-1) yang berasal dari Kabupaten Bima, Kota Bima, dan Kabupaten Dompu.
Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 23-24 April 2016, bertempat di Gedung Pelatihan Kementerian Dalam Negeri Yogyakarta (Alamat: Jln. Melati Kulon No. 1, Kelurahan Baciro, Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta).
Para Pemateri
1. Drs. H. Ahmad Luthfie, MA (Wakil Pemimpin Redaksi Koran Kedaulatan Rakyat Yogyakarta) dengan materi penyampaian “Pengantar dan Teknik Menulis”.
2. Hasrul Buamona, S.H., M.H. (Penulis, Dosen, Advokat, Mahasiswa Doktor) dengan materi penyampaian “Motivasi dan Kekuatan Menulis”.
3. Eko Prasetyo, S.H. (Direktur Badan Pekerja Sosial “Social Movement Instiute) dengan materi penyampaian “Tulisan sebagai Media Transformasi dan Propaganda”.
4. Bambang Sigap Sumantri (Kepala Biro Kompas Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah) dengan materi penyampaian “Tips dan Trik Menulis di Media Massa”.
5. Nasrullah Ompu Bana (Direktur Penerbit Lengge Publishing) dengan materi penyampaian “Budaya Literasi untuk Pembangunan Dana Mbojo”.
Selain dibekali materi-materi, para peserta langsung digodong untuk melakukan praktek menulis langsung didampingi oleh para pemateri yang bersangkutan.
Persyaratan Perserta
1. Mahasiswa S1, S2, atau S3 yang berasal dari Kabupaten Bima, Kota Bima, dan Kabupaten Dompu.
2. Kuota peserta Workshop Menulis dibatasi maksimal 25 orang.
3. Calon peserta diharuskan mengirimkan tulisan sebagai pra-syarat menjadi peserta workshop.
4. Tulisan yang dikirimkan menjadi salah satu penilaian kelayakan peserta untuk mengikuti kegiatan workshop.
5. Peserta yang dinyatakan lulus diharuskan membayar biaya pelatihan sebesar Rp.50.000 (Lima Puluh Ribu Rupiah).
6. Peserta harus hadir 15 menit sebelum acara dimulai.
7. Peserta diharuskan mengikuti semua proses workshop dari awal hingga akhir.
1. Mahasiswa S1, S2, atau S3 yang berasal dari Kabupaten Bima, Kota Bima, dan Kabupaten Dompu.
2. Kuota peserta Workshop Menulis dibatasi maksimal 25 orang.
3. Calon peserta diharuskan mengirimkan tulisan sebagai pra-syarat menjadi peserta workshop.
4. Tulisan yang dikirimkan menjadi salah satu penilaian kelayakan peserta untuk mengikuti kegiatan workshop.
5. Peserta yang dinyatakan lulus diharuskan membayar biaya pelatihan sebesar Rp.50.000 (Lima Puluh Ribu Rupiah).
6. Peserta harus hadir 15 menit sebelum acara dimulai.
7. Peserta diharuskan mengikuti semua proses workshop dari awal hingga akhir.
8. Peserta yang tidak mengikuti salah satu atau sebagian dari prosesi workshop dinyatakan gugur.
9. Panitia berhak mencabut status peserta.
10. Konfirmasi keikutsertaan peserta minimal 3 hari sebelum kegiatan Workshop dimulai, jika tidak maka dinyatakan gugur.
Persyaratan Tulisan
1. Tulisan membahas topik aktual dan relevan yang terkait dengan Dana Mbojo.
2. Tulisan merupakan karya asli, bukan plagiasi, bukan saduran, bukan terjemahan, bukan sekadar kompilasi, bukan rangkuman pendapat/buku orang lain.
3. Hak cipta menjadi karya masing-masing peserta, namun panitia berhak memublikasikannya (baik di media PUSMAJA atau media Partner PUSMAJA) dengan tetap mencamtumkan nama peserta (penulisnya).
4. Panjang tulisan 500 - 800 kata (tidak termasuk sampul, judul dan referensi).
5. Tulisan ditulis di size kertas ukuran A4 dengan margin normal.
6. Ketentuan font Tahoma, font Size 12 dan spasi 1,5.
7. Wajib menyertakan data diri (Nama, Asal Daerah, Program Studi dan Kampus, serta Kontak HP/WhatsApp) pada halaman sampul.
8. Tulisan di kirimkan dalam format file dokumen Rich Text Format (.rtf).
9. Dikirim ke alamat e-mail PUSMAJA : pusmajambojojogja@gmail.com.
10. Tulisan yang telah dikirim akan dinilai oleh panitia sebagai syarat mengikuti kegiatan Workshop Penulisan.
11. Calon Peserta yang dinyatakan lolos sebagai Peserta Workshop Penulisan wajib menyerahkan print out tulisannya pada panitia maksimal sebelum Workshop Penulisan dimulai.
12. Calon Peserta yang tidak dinyatakan lolos, tulisannya tetap berpeluang untuk di publikasikan pada media PUSMAJA atau media Partner PUSMAJA.
13. Keputusan panitia mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Informasi lebih lanjut mengenai acara ini, bisa menghubungi 087859686791 (Syarif). Bagi Para Donatur yang ingin berpartisipasi mensukseskan acara ini, dapan mendownload Proposal dan Permohonan Donatur acara ini dengan KLIK DISINI. (TIM Media PUSMAJA)
10. Konfirmasi keikutsertaan peserta minimal 3 hari sebelum kegiatan Workshop dimulai, jika tidak maka dinyatakan gugur.
Persyaratan Tulisan
1. Tulisan membahas topik aktual dan relevan yang terkait dengan Dana Mbojo.
2. Tulisan merupakan karya asli, bukan plagiasi, bukan saduran, bukan terjemahan, bukan sekadar kompilasi, bukan rangkuman pendapat/buku orang lain.
3. Hak cipta menjadi karya masing-masing peserta, namun panitia berhak memublikasikannya (baik di media PUSMAJA atau media Partner PUSMAJA) dengan tetap mencamtumkan nama peserta (penulisnya).
4. Panjang tulisan 500 - 800 kata (tidak termasuk sampul, judul dan referensi).
5. Tulisan ditulis di size kertas ukuran A4 dengan margin normal.
6. Ketentuan font Tahoma, font Size 12 dan spasi 1,5.
7. Wajib menyertakan data diri (Nama, Asal Daerah, Program Studi dan Kampus, serta Kontak HP/WhatsApp) pada halaman sampul.
8. Tulisan di kirimkan dalam format file dokumen Rich Text Format (.rtf).
9. Dikirim ke alamat e-mail PUSMAJA : pusmajambojojogja@gmail.com.
10. Tulisan yang telah dikirim akan dinilai oleh panitia sebagai syarat mengikuti kegiatan Workshop Penulisan.
11. Calon Peserta yang dinyatakan lolos sebagai Peserta Workshop Penulisan wajib menyerahkan print out tulisannya pada panitia maksimal sebelum Workshop Penulisan dimulai.
12. Calon Peserta yang tidak dinyatakan lolos, tulisannya tetap berpeluang untuk di publikasikan pada media PUSMAJA atau media Partner PUSMAJA.
13. Keputusan panitia mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Informasi lebih lanjut mengenai acara ini, bisa menghubungi 087859686791 (Syarif). Bagi Para Donatur yang ingin berpartisipasi mensukseskan acara ini, dapan mendownload Proposal dan Permohonan Donatur acara ini dengan KLIK DISINI. (TIM Media PUSMAJA)
0 komentar:
Posting Komentar